8 Urutan Memakai Produk Skincare Malam Agar Kulit Makin Sehat

Putri Mayla - Senin, 26 April 2021
Ilustrasi pakai skincare malam
Ilustrasi pakai skincare malam Getty Images/iStockphoto

Parapuan.co - Urutan pemakaian produk perawatan kulit penting untuk diperhatikan lho, Kawan Puan.

Apalagi skincare malam hari yang dipakai untuk memaksimalkan proses regenerasi kulit.

Urutan pemakaian skincare malam ini tak boleh keliru, supaya khasiatnya bisa baik untuk wajah kita.

Di samping itu, dengan memperhatikan urutan pemakaian produk skincare yang tepat, kita bisa menentukan efektivitas produk yang dipakai.

Lalu, apa saja urutannya?

Melansir dari laman Healthline, ini dia urutan memakai skincare malam agar hasilnya maksimal untuk kesehatan kulit wajah kita!

Baca Juga: Suka Bikin Kesal, Ini Cara Menghilangkan Blackhead Menurut Dermatologis

1. Makeup remover

Kawan Puan bisa menggunakan makeup remover berbahan dasar minyak untuk menghapus makeup yang mengandung minyak.

Sebaliknya, jika Kawan Puan memiliki kulit wajah berminyak maka ada baiknya menggunakan makeup remover berbahan dasar air agar wajah tidak makin berminyak.

2. Produk pembersih wajah

Malam hari merupakan waktu yang penting untuk membersihkan sisa makeup, minyak, dan kotoran yang tertinggal di wajah.

Kawan Puan bisa menggunakan produk pembersih wajah seperti micellar water untuk menghapus makeup.

Kemudian, lanjutkan dengan mencuci muka pakai sabun pembersih yang sesuai dengan tipe kulit wajah.

Sumber: Healthline
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Ingat Shaheer Sheikh? Ini Sinopsis Film Do Patti yang Dibintanginya Bareng Kajol