Takut Anaknya Kena ISK, Putra Zaskia Sungkar Disunat Sejak Bayi

Maharani Kusuma Daruwati - Kamis, 29 April 2021
Zaskia Sungkar, Irwansyah, dan Ukkasya
Zaskia Sungkar, Irwansyah, dan Ukkasya Instagram/zaskiasungkar15

Parapuan.co - Kebahagiaan kian dirasakan oleh pasangan Zaskia Sungkar dan Irwansyah.

Setelah 10 tahun pernikahan, pasangan ini akhirnya dikaruniai seorang momongan.

Zaskia baru saja melahirkan anak pertamanya pada Selasa (30/3/2021).

Pasangan ini dikaruniai bayi laki-laki yang diberi nama Ukkasya Muhammad Syahki.

Baca Juga: Bisa Jadi Camilan Saat Berbuka, Ini Dia Sederet Manfaat Cumi-Cumi

Kini belum genap satu bulan usianya, baby Ukkasya pun sudah menjalani prosesi sunat.

Hal ini dibagikan Zaskia melalui unggahan di YouTube The Sungkar Family yang tayang pada 27 April 2021.

Dalam tayangan itu, tampak Zaskia dan Irwan mengantarkan dan menemani putranya untuk disunat.

"Jadi akhirnya hari ini Ukkasya InsyaAllah mau sunat," kata Zaskia Sungkar.

Meski masih bayi, perempuan yang akrab disapa Kia ini pun mengaku akhirnya memilih sunat saat bayi karena takut anaknya terkena infeksi saluran kencing (ISK).



REKOMENDASI HARI INI

Tips Tetap Aktif Berolahraga Saat Momen Liburan Akhir Tahun, Apa Saja?