Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tetap Bisa Terapkan Work-Life Balance Meski Jadi Ibu Tunggal, Ini Dia 8 Tips yang Bisa Kamu Ikuti

Kompas.com - 10/05/2021, 22:57 WIB
Editor Maharani Kusuma Daruwati

Parapuan.co - Menjadi orang tua bukan lah perkara yang mudah untuk dijalani.

Kawan Puan harus bisa menjaga, mrawat, serta mendidik anak-anak dengan baik.

Orang tua juga pasti ingin memastikan masa depan yang baik untuk anak.

Sehingga suami istri akan saling berusaha bekerjasama untuk membesarkan anak dengan baik.

Namun, hal ini akan menjadi berbeda bila Kawan Puan menjadi seorang ibu tunggal.

Entah karena adanya perceraian ataupun karena maut yang memisahkan.

Baca Juga: Minim Tekanan, 5 Pekerjaan Ini Bikin Perempuan Punya Work-Life Balance, Lo!

Menjadi ibu tunggal jelas tidak mudah, apalagi jika kamu adalah seorang pekerja dengan karier yang cemerlang di luar rumah.

Terkadang hal itu mungkin membuatmu dilema karena kehidupanmu bersama anak terganggu dengan kesibukan.

Kalau sudah begitu, akan sulit memilih salah satu antara pekerjaan atau peran sebagai ibu.

Menjalin kedekatan dengan anak sangat penting, tetapi kamu tentu tidak begitu saja melepaskan pekerjaan karena alasan peran.

Oleh sebab itu, mempunyai work-life balance atau keseimbangan antara pekerjaan dan kehidupan juga sangat penting.

Berikut beberapa tips yang bisa kamu lakukan demi mendapatkan work-life balance seperti mengutip The Balance Careers:

Mencari pekerjaan yang ramah keluarga

Pertama, kamu bisa mempertimbangkan untuk resign dari kantormu sekarang jika peranmu sebagai ibu terganggu karena pekerjaan.

Carilah pekerjaan ramah keluarga alias family friendly, yang bisa mengakomodasi karyawannya yang mempunyai anak.

Kamu dapat menanyakan tentang kebijakan perusahaan untuk pekerja yang berperan sebagai orang tua di rumah saat melakukan wawancara.

Kalau kesulitan menemukan perusahaan yang tepat, kamu dapat mencari dari daftar perusahaan yang bersedia menerima karyawan yang telah menjadi orang tua.

Baca Juga: Jalani Work From Home? Ini Skill yang Kamu Butuhkan untuk Gaya Kerja Baru

Bersikap terbuka kepada atasan

Kamu tak harus resign kalau memang sudah nyaman dengan pekerjaan di perusahaan sekarang.

Akan tetapi, sebaiknya komunikasikan kepada atasan tentang permasalahan yang kamu alami.

Bersikap terbuka kepada atasan dapat membantumu menerima simpati darinya.

Siapa tahu, ada alternatif bagimu untuk bekerja lebih fleksibel tanpa mengabaikan hak dan kewajibanmu sebagai karyawan maupun orang tua.

Menetapkan perjanjian di awal

Sejak menjadi ibu tunggal, kamu bisa langsung membuat perjanjian dengan atasan.

Sampaikan bahwa kamu bisa saja melewatkan jadwal atau tugas kantor jika ada pertemuan orang tua murid, misalnya.

Kalau kamu memutuskan resign agar punya waktu lebih fleksibel, sampaikan pula hal yang sama saat sesi wawancara.

Ini dapat membantu atasan menentukan waktu kerja dan tugas-tugas seperti apa yang mesti diberikan padamu dan yang sebaiknya diberikan ke orang lain.

Memahami jadwal dengan baik

Untuk mendapatkan waktu bekerja yang fleksibel, tentulah kamu perlu memahami jadwalmu.

Entah jadwal kerja atau mengurus anak dan pekerjaan rumah, sebaiknya tidak ada tumpang tindih.

Pertimbangkan bahwa sekalipun kamu berada di rumah, kamu tetap bisa mengerjakan tugas kantor selagi kegiatanmu dengan anak tidak terganggu.

Kalau kamu bekerja tim, minimal ada yang bisa mengambil alih tugasmu seandainya kesibukanmu sebagai ibu sulit ditinggalkan di jam-jam kantor.

Baca Juga: Kamu Seorang Ibu Tunggal? Ini Tips Kelola Keuangan di Masa Pandemi

Gabungkan kalender pekerjaan dan rumah

Ibu tunggal yang disibukkan dengan kehidupan kantor sebaiknya menggabungkan kalender kerja dengan kalender rumah.

Hal ini perlu dilakukan untuk menghindari bentrokan jadwal antara pekerjaan dengan agenda penting dengan anak.

Misalnya, jika ada jadwal pertunjukan tari di sekolah anak pada tanggal 1 bulan 5, maka usahakan tidak ada agenda rapat di hari yang sama.

Baca Juga: Single Mom Harus Tahu, 6 Hal yang Harus Dilakukan Jika Ingin Berkencan Lagi

Memiliki batasan yang tegas dan jelas

Usahakan supaya kamu memberi batas-batas yang perlu kamu penuhi antara rumah dan kantor.

Ketika sedang bekerja, fokuslah pada tugas-tugas kantor yang diberikan padamu.

Saat sedang di rumah, fokuslah hanya pada putra atau putrimu.

Menjadi karyawan yang baik

Meski perusahaan tempatmu bekerja mengakomodasi kebutuhanmu sebagai ibu tunggal, tetaplah bekerja dengan baik.

Jangan lantas asal-asalan hanya karena perusahaan memberikan waktu yang fleksibel padamu.

Kamu harus tetap fokus dalam bekerja dan melakukan yang terbaik, sehingga perusahaan tidak menyesal dalam berusaha memahami kesibukanmu di rumah.

Baca Juga: Dibesarkan Ibu Tunggal, Reza Rahadian Petik Pelajaran Luar Biasa

Mau menerima bantuan

Sebagai ibu tunggal, kamu sebaiknya tidak merasa bisa menangani semuanya sendirian.

Kamu tidak harus demikian karena perempuan sekuat apapun tetap butuh bantuan.

Di tempat kerja, kamu bisa berbagi tugas dengan rekan satu tim atau meminta stafmu mengerjakan pekerjaan-pekerjaan ringan.

Jika sekiranya ada rapat penting pun, kamu bisa mendelegasikan salah satu anggota tim untuk hadir.

Di rumah, tak perlu gengsi menerima bantuan dari keluargamu untuk sekadar mengantar anak ke sekolah atau menemaninya mengerjakan PR.

Di antara delapan tips di atas, bisa dibilang tidak ada strategi yang paling jitu bagi ibu tunggal untuk mendapatkan work-life balance.

Jadi, Kawan Puan, kamu hanya perlu melakukan yang terbaik terlepas dari langkah apa yang kamu ambil untuk menyeimbangkan pekerjaan dan kehidupan sebagai ibu. (*)


Terkini Lainnya

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

PARAPUAN
Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

PARAPUAN
Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

PARAPUAN
Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

PARAPUAN
Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

PARAPUAN
Jangan Tergiur Harga Murah! Ini  Bahaya Pakai Behel Abal-abal

Jangan Tergiur Harga Murah! Ini Bahaya Pakai Behel Abal-abal

PARAPUAN
Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

PARAPUAN
Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

PARAPUAN
Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

PARAPUAN
Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

PARAPUAN
Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

PARAPUAN
Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

PARAPUAN
Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

PARAPUAN
Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

PARAPUAN
Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

PARAPUAN
Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

PARAPUAN
Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

PARAPUAN
Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

PARAPUAN
Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

PARAPUAN
Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

PARAPUAN
Ingin Jadi Ilmuwan Pangan? Dr. Widiastuti Setyaningsih Beberkan Tipsnya

Ingin Jadi Ilmuwan Pangan? Dr. Widiastuti Setyaningsih Beberkan Tipsnya

PARAPUAN
Penyakit Cloud Cytoma Muncul di Drakor Queen of Tears, Benarkah Ada Penyakitnya?

Penyakit Cloud Cytoma Muncul di Drakor Queen of Tears, Benarkah Ada Penyakitnya?

PARAPUAN
Sariayu Martha Tilaar Gelar Acara Buka Puasa Bersama Sahabat Sariayu

Sariayu Martha Tilaar Gelar Acara Buka Puasa Bersama Sahabat Sariayu

PARAPUAN
Transformasi Family Business untuk Sustainability

Transformasi Family Business untuk Sustainability

PARAPUAN
Rekomendasi Parfum Pria dengan Aroma Spicy yang Maskulin dari BVLGARI MAN

Rekomendasi Parfum Pria dengan Aroma Spicy yang Maskulin dari BVLGARI MAN

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com