Atasi Tanda Penuaan dengan Serum Lokal Bakuchiol, Ini Rekomendasinya

Ratu Monita - Minggu, 16 Mei 2021
Ilustrasi penggunaan serum lokal yang mengandung bakuchiol
Ilustrasi penggunaan serum lokal yang mengandung bakuchiol Freepik.com

Parapuan.co - Permasalahan kulit seperti muncul garis halus atau flek hitam merupakan salah satu tanda penuaan di wajah. 

Biasanya, tersebut dapat diatasi dengan bahan aktif retinol ya, Kawan Puan. Tetapi, belakangan terdapat bakuchiol yang disebut dapat mengatasi permasalahan penuaan di wajah. 

Masih asing kita dengar, bakuchiol merupakan bahan aktif yang berasal dari suatu zat ekstrak tanaman Psorelea Corylifolia.

Dalam tanaman tersebut terkandung antioksidan alami, terutama pada bagian daun dan bijinya.

Meski kandungannya bukan turunan dari vitamin A, bakuchiol tetap memiliki kandungan antiradang dan antibakteri. 

Dikutip dari laman Healthline, penelitian telah menunjukkan bahwa bakuchiol dapat mencegah garis halus dan kerutan, membantu pigmentasi, elastisitas, serta mengencangkan kulit. 

Tidak Menimbulkan Iritasi

Dr. Joshua Zeichner, director of cosmetic and clinical research in dermatology di Mount Sinai Hospital mengatakan bahwa bakuchiol kerap dijadikan alternatof dari retinol karena memiliki bahan yang aman dan tidak menimbulkan iritasi kulit. 

Mengingat ia berasal dari bahan alami dan bukan turunan vitamin A, wajar saja jika penggunaan bakuchiol tidak menimbulkan iritasi kulit. 

Untuk kamu yang ingin mencoba menggunakan serum dengan kandungan bakuchiol, coba sederet serum lokal berikut ini, yuk. 

Berikut rekomendasi PARAPUAN untuk serum produk lokal yang mengandung bakuchiol: 

Baca Juga: Bikin Hemat, Produk-Produk Skincare Ini Tidak Wajib Kamu Beli! 

Sumber: Healthline
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

Atasi Tanda Penuaan dengan Serum Lokal Bakuchiol, Ini Rekomendasinya