Istimewa! Tak Hanya Bali, Ini 7 Pulau di Indonesia yang Tak Kalah Cantiknya (Part II)

Anna Maria Anggita - Selasa, 25 Mei 2021
Misool, Raja Ampat, Indonesia
Misool, Raja Ampat, Indonesia Ethan Daniels

Parapuan.co - Kawan Puan, tentu kita semua tahu ya kalau Indonesia ini merupakan negara kepulauan.

Di mana pulaunya sendiri terdiri lebih dari 17.000.

Wah sangat banyak, ya Kawan Puan.

Kalau begini, jadi bingung deh sama tujuan wisata yang akan dikunjungi.

Jika biasanya destinasi wisatamu di Indonesia itu Bali, maka inilah saatnya kamu berkunjung ke pulau lain yang tentunya istimewa.

Baca Juga: Ini 5 Alasan Orang Melakukan Solo Traveling, Salah Satunya Lebih Bebas

Dilansir dari The Culture Trip, berikut ini destinasi wisata yang sangat istimewa, yuk simak:

1. Mentawai

Salah satu pantai di Mentawai
Salah satu pantai di Mentawai Aksenovden

Mentawai berada di lepas pantai Sumatera Barat ini juga dikenal sebagai surganya para peselancar.

Pasalnya peselancar yang datang dari negeri sendiri maupun turis mancanegara  berkumpul untuk mencari ombak besar dengan tinggi mulai dari dua hingga 15 kaki. 

Selain itu, Mentawai juga menyimpan harta karun keanekaragaman hayati laut yang kaya dan hidup di bawah ombak, termasuk lumba-lumba, duyung, dan penyu laut. 

Tak hanya itu saja, bagi Kawan Puan yang gemar trekking, maka kamu bisa menjelajahi pedesaan dan bercengkerama dengan suku Mentawai.

Sumber: The Culture Trip
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat