Menangkan Starlight Awards, Selena Gomez Tampil Beda dengan Rambut Barunya

Alessandra Langit - Rabu, 26 Mei 2021
Selena Gomez
Selena Gomez instagram.com/selenagomez

Parapuan.co - Selena Gomez terkenal dengan penampilan yang kasual, chic namun tetap terlihat mewah.

Kaos dengan gambar grafik sederhana, blazer polos, serta celana jeans, sering jadi pilihan Selena Gomez dalam berbusana sehari-hari.

Gaya busananya tersebut selalu dipadukan dengan rambut cokelat panjang yang bergelombang. 

Baca Juga: Lama Vakum Berakting, Aktris Lindsay Lohan akan Kembali Main Film

Sering kali Selena juga menguncir rambutnya. Namun kunciran tersebut tidak sepenuhnya rapi, ada untaian rambut Selena yang jatuh ke wajah.

Kunciran rambutnya yang berantakan tersebut dinilai menambah kesan natural pada gaya Selena.

Baru-baru ini, Selena Gomez mengejutkan netizen dengan tampilan rambut baru.

Selena mengganti warna rambutnya menjadi pirang.

Baca Juga: Jadi Cruella yang Jahat, Emma Stone Akui Petik Pelajaran Berharga

Namun, Selena masih mempertahankan panjang rambutnya dan juga gaya bergelombangnya.

Selain warna rambut, gaya berpakaian Selena pun lebih terlihat nyaman dan hangat dengan setelan sweater berwarna cokelat.

Penampilan Selena Gomez saat mendapat Penghargaan Starlight
Penampilan Selena Gomez saat mendapat Penghargaan Starlight Weibow

Melansir dari Elle, gaya baru Selena tersebut ia tunjukkan saat menerima dua Penghargaan Starlight tahun ini yaitu Penghargaan Starlight Hall of Fame dan Kolaborasi Favorit, untuk lagu Ice Cream, yang berkolaborasi bersama Blackpink

Sumber: Elle.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps