Parapuan.co - Jika kamu memiliki rambut lurus, boleh jadi suatu saat kamu akan bosan dan ingin membuat ikal rambutmu.
Akan tetapi, proses pengeriting rambut menggunakan penjepit adalah proses yang memerlukan waktu yang panjang.
Meski begitu, ada beberapa cara mudah untuk membuat rambut ikalmu tampak alami tanpa waktu yang panjang dan efek merusak.
Baca Juga: Sering Bikin Bingung, Ini Perbedaan Rambut Bergelombang, Ikal, dan Keriting
Pasalnya, jika kamu menggunakan alat, maka rambut akan panas hingga akhirnya membuat rambut indahmu menjadi rusak.
Cara termudah untuk mendapatkan ikal tanpa panas sehingga tak merusak rambut adalah dengan melakukan DIY (do it yourself) di rumah.
Nah, tenang saja PARAPUAN telah merangkum tiga cara mudahnya melansir dari Pink Villa. Yuk, coba ikuti metode ini dan lihat sendiri hasilnya!