Parapuan.co - Nama sutradara kondang Australia, James Wan, memang identik dengan film horor besutannya, salah satunya adalah The Conjuring: The Devil Made Me Do It (2021).
Namun, pria 44 tahun ini juga terbukti dapat menghasilkan film laga fiksi ilmiah (action, science fiction) yang mengagumkan seperti Aquaman (2018).
Bahkan, situs Nme.com pada Jumat (11/6/2021) menginformasikan bahwa James telah memberikan konfirmasi terkait judul untuk sekuel Aquaman yakni Aquaman and The Lost Kingdom (2022).
James mengonfirmasi judul tersebut melalui unggahan di akun Instagram resminya yang bernama @creepypuppet pada Jumat.
Baca Juga: Sambut Musim Liburan Sekolah, Ini Rekomendasi Film Keluarga yang Tayang di Netflix Bulan Ini
Dalam unggahan tersebut, dia membagikan foto sebuah laptop yang layarnya menunjukkan tulisan Aquaman and The Lost Kingdom.
Layar laptop itu juga menunjukkan tulisan, "Production meeting. Thursday, 10 June, 2021."
Tulisan itu berarti, "Rapat produksi. Kamis, 10 Juni 2021."
Masih dalam foto yang sama, terlihat sebuah papan nama bertuliskan, "James Wan, director (sutradara)."
View this post on Instagram
Foto tersebut menunjukkan bahwa pada Kamis, James sedang mengadakan rapat dengan kru produksi Aquaman and The Lost Kingdom untuk membahas produksi sekuel itu.
Namun, dia tidak menginformasikan siapa saja yang menghadiri rapat ini selain dirinya.