Tidak Mau Suntik Botox, Kelly Clarkson: Tua dan Keriput adalah Normal

Aulia Firafiroh - Kamis, 17 Juni 2021
Kelly Clarkson dan Mayim Bialik
Kelly Clarkson dan Mayim Bialik

Parapuan.co - Kelly Clarkson mengerti mengapa banyak perempuan yang bekerja di industri hiburan memilih untuk suntik botox tetapi dirinya tidak ingin.

Selama menjadi bintang tamu podcast Mayim Bialik, pelantun lagu What Doesn't Kill You Make You Stronger itu mengatakan dua alasan mengapa tidak mau menyuntikkan botox pada wajahnya.

Pertama, Kelly Clarkson mengaku sangat takut dengan bahan kimia yang terkandung di dalam botox.

Kedua, Kelly Clarkson ingin penggemarnya melihat dirinya menjadi tua secara alami.

Baca juga: Mendobrak Stereotip Kecantikan Korea Selatan, Ini 5 Inspirasi Gaya Jessi yang Bisa Kamu Tiru

"Saya akan terlihat seperti keriput total, seperti anjing. Saya akan memiliki setiap kerutan di wajah saya," kata Clarkson dilansir dari Today pada Kamis (17/6/2021).

Penyanyi berusia 39 tahun ini juga mengatakan bahwa ia memilih tidak memakai botox bukan berarti ia merasa lebih baik dari artis lainnya yang memakai botox.

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps