Waspada Covid-19 pada Anak, Ini 4 Cara Menaikkan Imunitas Si Kecil

Linda Fitria - Rabu, 7 Juli 2021
(Ilustrasi) Meningkatkan imunitas anak agar terhindar dari Covid-19
(Ilustrasi) Meningkatkan imunitas anak agar terhindar dari Covid-19 Igor Alecsander

Parapuan.co - Belakangan tren kasus Covid-19 pada anak di Indonesia mengalami kenaikan.

Kondisi itu membuat pemerintah mulai menggalakkan pelaksanaan vaksinasi pada anak usia 12-17 tahun.

Namun sayang, pelaksanaan ini belum bisa dilakukan secara merata dan maksimal.

Karenanya, perlu peran aktif orang tua untuk ikut membantu pencegahan virus Covid-19 ini pada anak.

Baca Juga: Mengenal Covid-19 pada Anak Khususnya Bayi, Apa yang Harus Dilakukan?

Di antaranya berada di rumah, selalu memakai masker dan mengajak anak untuk ikut mencontohnya, menjaga jarak anak dari orang yang berisiko, dan masih banyak lagi.

Selain itu, menjaga kekebalan anak atau imunitasnya juga pekerjaan yang harus orang tua lakukan.

Nah kira-kira apa saja ya yang bisa kita lakukan untuk menaikkan imunitas anak?

Berikut ini beberapa cara yang bisa Kawan Puan tiru melansir dari laman Parents.

Baca Juga: Vaksin Sinovac Boleh untuk Anak Usia 12-17 Tahun, Ini Syarat-syaratnya

1. Sajikan banyak buah dan sayuran

William Sears, MD dalam bukunya The Family Nutrition Book merekomendasikan banyak buah dan sayur.

Di antaranya wortel, kacang hijau, jeruk, stroberi yang mengandung karotenoid, yakni fitonutrien yang meningkatkan kekebalan.

Sumber: Parents
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Tips Switch Career buat Perempuan: 2 Langkah Memulai Jalur Karier Baru