Ini 5 Tanda yang Menunjukkan Hubunganmu Bahagia dengan Pasangan!

Saras Bening Sumunarsih - Jumat, 9 Juli 2021
Ilustrasi perempuan bucin pada pasangannya
Ilustrasi perempuan bucin pada pasangannya monzenmachi

Parapuan.co – Saat-saat mendapatkan hadiah istimewa, apalagi dari pasangan, tentu menjadi hal yang membahagiakan untukmu.

Tak hanya itu, kamu mungkin juga merasa bahagia saat berada di dekat pasangan dan mendengarkan bagaimana mereka melalui hari.

Namun di samping dua momen tersebut, rupanya ada beberapa tanda hubungan bahagia. Meskipun, bahagia pun relatif untuk tiap orang.

Toh, ada beragam kebahagiaan dalam hubungan dengan pasangan dan kebahagiaan ini tidak memiliki tolak ukur yang pasti.

Seperti yang dilansir dari Kompas.com, berikut ini tanda hubungan bahagia. Ketika memilikinya, tentu pasangan tersebut bahagia dalam menajalani hubungan. Apa saja, ya?

Baca Juga: Bolehkah Mengakses Media Sosial Pasangan? Berikut Jawaban Pakar

Tetap Menjadi Diri Sendiri

Pasangan yang baik tidak akan berusaha merubah dirimu.

Mereka akan menerima segala kekurangan dan kelebihan yang ada dalam dirimu.

Menjadi diri sendiri di depan pasangan adalah hal yang perlu kita lakukan. Kita tidak perlu berpura-pura atau bahkan menutupi sifat asli kita.

Baca Juga: Menurut Pakar, Ini Cara Menjaga Hubungan Tetap Langgeng saat Pandemi

Tidak Mengumbar Kemesraan di Sosial Media

Seringkali seseorang membagi kebahagiaan mereka di sosial media.

Saat sedang bersama, mereka mungkin mengunggah tempat mereka makan malam atau bahkan hadiah yang pasangan berikan.

Meskipun ini hal wajar, tetapi alangkah lebih baik jika waktu tersebut digunakan dengan maksimal untuk bersama pasangan.

Pasangan yang benar bahagia, akan menghargai satu sama lain dan tidak akan mengorbankan waktunya untuk selalu update di media sosial.