Parapuan.co - Tak kalah dari makanan modern luar negeri, makanan-makanan daerah juga cukup menarik.
Setiap daerah memiliki makanan tradisional dan khas masing-masing.
Salah satunya, kita tak bisa melupakan adakan makan khas dari Betawi.
Sederet makanan khas Betawi ini tak bisa dipandang sebelah mata.
Ini dia 5 makanan khas betawi, seperti dikutip dari rilis Kafe Betawi yang diterima PARAPUAN.
Baca Juga: 8 Makanan yang Mampu Atasi Kadar Estrogen Rendah dalam Tubuh
Nasi Ulam
Banyak orang Indonesia belum merasa kenyang kalau belum makan nasi.
Memiliki campuran rempah dan kelapa di nasinya, membuat nasi ulam menjadi gurih.
Dilengkapi dengan tahu, bihun goreng, dan dendeng daging membuat nasi ulam semakin spesial.