Puas Makan Daging? 4 Makanan Ini Bisa Bantu Turunkan Kolesterolmu

Linda Fitria - Kamis, 22 Juli 2021
Ilustrasi daging sapi dan kambing di Hari Raya Idul Adha
Ilustrasi daging sapi dan kambing di Hari Raya Idul Adha Olesia Shadrina

Parapuan.co - Baru saja umat muslim menyambut Hari Raya Idul Adha pada Selasa (20/7/2021) lalu.

Di momen itu, banyak dari kita menyantap masakan berbahan daging.

Baik daging kambing, sapi, domba, hingga kerbau yang dimasak berbagai macam hidangan.

Nikmatnya makanan-makanan ini sayangnya sering membuat kita lupa soal kesehatan nih, Kawan Puan.

Baca Juga: Ini Perbedaan Daging Kambing dan Domba, Mana yang Lebih Bernutrisi?

Padahal kita semua tahu, terlalu banyak mengonsumsi daging bisa berbahaya bagi tubuh, apalagi jika membahas soal kolesterol.

Untuk itu, ada baiknya kita juga mengonsumsi makanan yang bisa menurunkan kolesterol usai seharian makan daging.

Melansir Heartfoundation, berikut ini ada beberapa makanan yang kandungannya bisa mengurangi kolesterol dalam tubuh, apa saja?

1. Oat

Makanan berbahan gandum seperti oat dinilai efektif menurunkan risiko penyakit jantung.

Oat mengandung serat yang disebut beta glucan yang bisa membantu menurunkan kolesterol jahat dalam darah.

Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Ini Cara Membedakan Daging Sapi dan Daging Kambing

2. Sayur dan buah

Setelah makan daging, santan, dan berbagai hidangan berlemak lain, sudah saatnya kamu menyantap sayur dan buah.

Dua makanan ini wajib jadi menu harian di samping konsumsi dagingmu.

Kandungan dalam sayur dan buah ini bisa melindungimu dari penyakit akibat kolesterol seperti jantung, stroke hingga kanker.

Sumber: heartfoundation.org.au
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Tampil Modis saat Perayaan Tahun Baru Imlek dengan Brand Mewah Ini