Parapuan.co - Boyband asal Korea Selatan, BTS, telah menjadi sorotan dunia karena bakat dan pesona yang luar biasa.
Selain itu, hubungan yang dekat dengan para penggemar menjadi salah satu daya tarik BTS.
Semua anggota BTS selalu berbagi informasi dengan penggemar tentang minat mereka masing-masing.
Dalam berbagai kesempatan, pemimpin grup, Kim Namjoon atau RM, menyatakan bahwa di suka membaca buku.
RM telah memberikan banyak rekomendasi buku kepada penggemar sebagai bahan bacaan mereka di waktu senggang.
Baca Juga: Rilis Video Musik ‘Permission to Dance’, BTS Sampaikan Pesan Positif di Tengah Pandemi Covid-19
RM pun sering terlihat membaca buku di taman atau pun di sekitaran kota Seoul, Korea Selatan.
Banyak lagu dan video musik BTS yang terinspirasi dari buku-buku yang dibaca oleh RM.
Salah satu jenis buku yang sering RM baca adalah buku-buku non-fiksi, yang menceritakan kehidupan nyata dari seseorang.
Yuk kita simak daftar buku non-fiksi rekomendasi RM BTS, yang dilansir dari Koreaboo.