Lewat Penghormatan pada Musisi Legendaris, BTS Ajak Penggemar Mengenal Musik Lintas Generasi

Alessandra Langit - Kamis, 29 Juli 2021
BTS mendobrak batas generasi lewat musik-musiknya.
BTS mendobrak batas generasi lewat musik-musiknya. Kompas.com

Parapuan.co - Sebagai sebuah grup musik generasi baru, BTS banyak belajar dari musisi-musisi legendaris dunia.

Setelah kesuksesannya, BTS pun selalu memberikan penghormatan kepada musik dari berbagai generasi sebelumnya dalam setiap kesempatan.

Dalam program BBC Radio 1 Live Lounge pada tanggal 27 Juli 2021, boyband BTS membawakan lagu tahun 90-an yang berjudul I’ll Be Missing You.

 

Dirilis pada tahun 1997 oleh Puff Daddy, Faith Evans, dan grup 112, lagu I’ll Be Missing You adalah tribute kepada salah satu legenda musik hip-hop dunia, Notorious B.I.G, yang meninggal setelah ditembak pada tanggal 9 Maret 1997.

Baca Juga: Rilis Video Musik ‘Permission to Dance’, BTS Sampaikan Pesan Positif di Tengah Pandemi Covid-19

Lagu yang memenangkan Grammy Award di tahun 2018 tersebut menjadi lagu kedua yang dinyanyikan oleh BTS sebagai bentuk penghormatan mereka kepada musisi yang menginspirasi mereka.

Sebelumnya, BTS pernah menyanyikan ulang lagu Fix You milik Coldplay, yang hits di tahun 2005.

Lagu tersebut didedikasikan sang vokalis untuk mantan istrinya, Gwyneth Paltrow, pasca kematian ayahnya di tahun 2002.

Kedua lagu tersebut dinyanyikan ulang oleh BTS di masa pandemi Covid-19 sebagai refleksi atas pengalaman kolektif yang penuh dengan kedukaan dan ketidakpastian.

Lewat kedua lagu tersebut, BTS menyampaikan kembali pesan dari musisi aslinya ke generasi muda tentang harapan dan kebangkitan pasca kedukaan.

Sejak merilis lagu Dynamite pada tanggal 21 Agustus 2020 lalu, BTS semakin mendapatkan sorotan dan perhatian dari pendengar musik global.



REKOMENDASI HARI INI

Persembahan 1 Dekade Perjalanan Karier Isyana Sarasvati Lewat Konser Lost In Harmony