Parapuan.co - Atlet panahan perempuan Korea Selatan, An San yang ikut berlaga di Olimpiade Tokyo 2020 mencuri perhatian.
Alasan pertama karena prestasi luar biasa yang An San raih di ajang Olimpiade Tokyo 2020.
Kedua, lantaran An San menerima komentar seksis dari sebagian warganet di Korsel hingga pihak Olimpiade Tokyo 2020 diminta mencabut gelar juara sang atlet.
Terlepas dari kontroversinya, tidak bisa dimungkiri kalau atlet panahan perempuan ini memang berprestasi dan penuh talenta.
Baca Juga: Perjalanan Karier Greysia Polii, Main Bulu Tangkis Sejak Umur 14 Tahun
Bagaimana tidak, di usianya yang baru 20 tahun pada 2021 ini, ia sudah berhasil mengharumkan nama negaranya.
Bukan itu saja, An San juga memecahkan rekor dengan meraih tiga medali emas dari tiga kelas berbeda di Olimpiade Tokyo kali ini.
Bagaimana perjalanan karier An San hingga mendapatkan keberhasilan seperti sekarang?
Biografi Singkat An San
An San atau Meong San yang memiliki panggilan akrab Sanni ini lahir di Gwangju, 27 Februari 2001.
Ia tercatat pernah menempuh pendidikan di kampus khusus perempuan, Gwangju Women's University.