Parapuan.co - Di tengah banyaknya pelaku usaha yang beralih ke platform digital, banyak UMKM dan pedagang tradisional yang juga ingin melakukannya.
Tak heran, perusahaan teknologi dalam negeri seperti Tokopedia juga cukup konsisten membantu jutaan penjual untuk masuk ke platform-nya.
Kali ini, Tokopedia menargetkan agar lebih banyak pelaku UMKM lokal di berbagai daerah di tanah air beralih ke pasar digital dengan program digitalisasi UMKM.
Namun, pemerataan ekonomi digital di Indonesia hanya bisa terwujud jika masyarakat dari seluruh penjuru punya kesempatan yang sama.
Baca Juga: Catat! Platform Ini Berikan Bantuan untuk UMKM yang Terdampak Pandemi
Oleh sebab itu, Tokopedia menggagas program Hyperlocal, sehingga misi besar agar setiap UMKM go digital atau digitalisasi UKMKM bisa terwujud.
"Pemerataan ekonomi secara digital di Indonesia hanya bisa terwujud jika masyarakat punya kesempatan sama dalam menemukan berbagai produk kebutuhan dengan mudah hingga menciptakan peluang usaha," ungkap Senior Lead Regional Growth Expansion (RGX) Tokopedia, Ivander Wijaya.
Inisiatif Hyperlocal sendiri diluncurkan pertengahan 2020 dan telah mendorong peningkatan transaksi di Tokopedia selama semester kedua (Q2) 2021.