Parapuan.co - Perhiasan emas kini makin diminati baik itu sebagai perhiasan sehari-hari maupun investasi.
Melihat peluang tersebut, baru-baru ini perusahaan emas UBS Gold meluncurkan produk emas kekinian bernama "emoji™ Merdeka".
Pemberian nama tersebut tidak lepas dari peluncuran produk terbaru UBS Gold dalam rangka menyambut kemerdekaan Republik Indonesia ke-76.
Mengusung tema emoji, UBS Gold meluncurkan berbagai perhiasan emas mulai dari gelang, anting, dan kalung.
Baca Juga: Penting! Ini 3 Tips Diversifikasi Investasi untuk Meminimalisir Risiko
Kalung, anting, dan gelang tersebut diluncurkan dalam bentuk unik sejumlah karakter emoji yang menggambarkan kebahagiaan.
Hal itu dilakukan bukan hanya untuk menciptakan produk yang kekinian, tetapi terus menciptakan terobosan dan inovasi.
Dengan terobosan baru yang inovatif, diharapkan akan mendorong semangat masyarakat untuk melakukan investasi emas.
Menurut Chief Marketing Officer UBS Gold, Catur R. Limas, tidak hanya emas kuno dan tua yang bisa diinvestasikan dan memberi keuntungan jangka panjang.
Emas "emoji Merdeka" yang baru saja diluncurkan oleh UBS Gold bekerja sama dengan emoji Indonesia juga sama menguntungkannya.