Parapuan.co – Masalah jerawat tak ada henti-hentinya muncul, bahkan bisa terjadi kapan saja tanpa kita sadari.
Misalnya saja saat bangun tidur, tiba-tiba muncul jerawat entah itu di dahi, hidung maupun pipi.
Kalau sudah begini, tentu saja kita kesal melihatnya dan ingin cepat-cepat menghilangkannya.
Begitu juga saat mengalami jerawat di punggung, pastinya akan semakin tidak nyaman dibuatnya.
Belum lagi kalau kita sedang berkegiatan, wah pastinya jadi terasa mengganggu sekali ya.
Daripada terus-terusan merasa kesal, lebih baik segera mencari solusinya.
Beberapa cara ampuh berikut dapat menjadi pilihan untuk mengatasi jerawat di punggung.
Baca Juga: Cantik dengan Busana Nasional, Ini Pakaian Adat yang Pernah Dipakai Iriana Jokowi
Kenakan Baju Nyaman
Cara efektif mengatasi jerawat di punggung salah satunya dengan mengenakan baju yang nyaman.
Baju yang nyaman juga termasuk dari pemilihan bahannya, Moms.
Moms bisa gunakan bahan katun ketika cuaca panas atau wol lembut saat cuaca sedang dingin.
Selain dari bahannya yang nyaman, usahakan baju juga sedikit longgar sehingga sirkulasi udara pada kulit lancar.
Sebaiknya hindari menggunakan pakaian ketat, karena akan membuat Moms sulit untuk bergerak dan bernapas.