Drakor Hospital Playlist 2: Tips Menjalin Hubungan di Tempat Kerja yang Sama ala Pasangan Winter Garden

Ericha Fernanda - Minggu, 22 Agustus 2021
Pasangan Winter Garden dalam drakor Hospital Playlist season 2.
Pasangan Winter Garden dalam drakor Hospital Playlist season 2. tvN

Parapuan.co - Bagi Kawan Puan penggemar drama Korea pasti sudah tidak asing lagi dengan salah satu drama medis yang sering kali mendapatkan rating tinggi nasional ini.

Ya, ialah drama Hospital Playlist. Kini sudah memasuki akhir season 2 dengan perkembangan cerita yang lebih menarik.

Menceritakan persahabatan erat antara lima dokter di Rumah Sakit Yulje, yaitu Ahn Jeong-won, Lee Ik-joon, Kim Jun-wan, Chae Song-hwa, dan Yang Seok-hyong.

Baca Juga: Mengulik Romansa Mencintai Sahabat Sendiri dari Lee Ik-joon di Hospital Playlist 2

Tapi, kali ini PARAPUAN akan mengulik kisah cinta salah satu dari lima sahabat tersebut yaitu Ahn Jeong-won.

Ahn Jeong-won adalah dokter bedah anak yang sudah termasuk senior di Rumah Sakit Yulje, ia menjalin cinta dengan teman seprofesinya yaitu dokter Jang Gyeo-wool.

Penggemar drakor Hospital Playlist sering dibuat gemas dengan pasangan yang dijuluki Winter Garden ini.

Pasalnya, Jeong-won pada awalnya ingin mendedikasikan diri sebagai pastor mengikuti jejak kakak-kakaknya.

Sedangkan, ibunya tampak tidak menyetujui. Di sisi lain, Gyeo-wool terus berusaha untuk menyampaikan perasaannya kepada Jeong-won.

Cinta mereka akhirnya bersemi di awal season 2, meskipun satu profesi di tempat kerja yang sama mereka tetap profesional saat bekerja dan tidak saling mengganggu.

Wah, apakah ini yang dinamakan relationship goals ya, Kawan Puan?

Begini tips dari pasangan Winter Garden menjalin hubungan romantis di tempat kerja yang sama, yuk disimak.



REKOMENDASI HARI INI

Ini 8 Alasan Cimanggis Golf Estate Jadi Solusi Kebutuhan Hunian Premium dan Strategis