Seperti Nevertheless, 5 Drama Korea Ini Juga Diadaptasi dari Webtoon Populer

Alessandra Langit - Minggu, 22 Agustus 2021
Park Jae-eon dan Yu Na-bi dalam drama Korea Nevertheless yang diadaptasi dari webtoon
Park Jae-eon dan Yu Na-bi dalam drama Korea Nevertheless yang diadaptasi dari webtoon Official Photo by Netflix

Parapuan.co - Pada hari Sabtu (21/8/2021) penggemar drama Korea Nevertheless harus mengucapkan selamat tinggal pada bintang kesayangan mereka.

Setelah tayang 10 episode, perjalanan romantis Yu Na-bi dan Park Jae-eon akhirnya mencapai keputusan akhir.

Adegan-adegan menggemaskan dan plot emosional dari drama ini ternyata diadaptasi dari komik digital Webtoon, lho.

Komik Nevertheless sendiri telah menjadi cerita yang sangat populer sebelum dijadikan serial drama.

Nevertheless bukan drama Korea satu-satunya yang diadaptasi dari komik digital Webtoon.

Baca Juga: Malam Ini Episode Terakhir Nevertheless, Song Kang dan Han So Hee Beri Sedikit Bocoran!

Beberapa di antara drama Korea populer di Netflix ternyata adaptasi dari komik digital Webtoon.

Yuk simak daftar drama Korea adaptasi Webtoon yang dilansir dari Screen Rant.

1. My ID is Gangnam Beauty (2018)

My ID is Gangnam Beauty adalah drama yang menceritakan banyak hal, mulai dari romansa hingga aksi balas dendam.

Komik aslinya dibuat oleh Gi Meng-Gi dan menceritakan seorang mahasiswa yang membuat keputusan yang mengubah hidup.

"Kecantikan Gangnam" sendiri adalah hinaan yang digunakan untuk perempuan yang telah mengubah penampilan mereka melalui operasi plastik.

Sumber: Screen Rant
Penulis:
Editor: Linda Fitria