Parapuan.co - Program vaksinasi Covid-19 di Jakarta terus dijalankan.
Demi bisa mengakomodasi warga DKI Jakarta, pemerintah setempat menyediakan sentra mini vaksinasi dan mobil vaksin keliling.
Setiap hari, sentra mini vaksinasi dan mobil keliling di DKI Jakarta berada di tempat berbeda.
Gunanya agar masyarakat di kelurahan dan kecamatan di DKI Jakarta bisa mengakses vaksin Covid-19 ini.
Untuk hari ini, Senin (30/8/2021) ada sentra mini vaksinasi dan mobil vaksin keliling wilayah.
Baca Juga: Vaksin Pfizer Dosis Pertama Bisa Didapat di Layanan Vaksinasi SMPN 86 Jakarta, Catat Jadwalnya
Adapun lokasi sentra mini vaksinasi di Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur.
Sedangkan mobil vaksin keliling hari ini menjangkau wilayah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Selatan.
Melansir dari laman corona.jakarta.go.id, vaksin yang digunakan untuk vaksinasi Covid-19 hari ini di Jakarta adalah Sinovac.
Vaksin Sinovac ini diperuntukkan bagi warga yang vaksin dosis kedua, ibu hamil, dan anak usia 12 ke atas.
Kalau Kawan Puan memenuhi syarat tadi, segera daftarkan dirimu melalui aplikasi JAKI.