Parapuan.co – Kawan Puan, apakah kamu sudah mengenal apa itu retinal?
Banyak orang mengira bahwa retinal itu adalah retinol, tetapi kedua bahan ini ternyata berbeda lo!
Ternyata, retinal punya kemampuan sebelas kali lebih cepat dari retinol dalam meningkatkan siklus perbaikan kulit setiap malam, produksi kolagen hingga membuat kulit bercahaya.
Vitamin A yang bermanfaat dalam melawan tanda-tanda penuaan, memiliki berbagai macam bentuk.
Baca Juga: Skincare dan Makeup Kamu Kedaluwarsa? Manfaatkan untuk Hal Ini
Ada retinol dan asam retinoate (yang sudah dicoba dan diuji) dan ada molekul generasi berikutnya seperti retinaldehid (retinal) dan retinil retinoate.
Retinal dan retinol adalah yang paling banyak ditemui di pasaran dan sudah digunakan dalam berbagai macam skincare anti-aging. Namun sayangnya, tak banyak yang tahu perbedaan keduanya.
Merangkum dari Medik8, simak yuk bedanya retinal dan retinol yang perlu Kawan Puan ketahui:
Area penggunaan
Umumnya retinal dan retinol digunakan di seluruh area wajah, leher dan area lain yang rentan mengalami penuaan lebih cepat.