Parapuan.co - Bekerja di Jepang memang menggiurkan, apalagi kita bisa mendapatkan gaji besar.
Sudah dapat gaji besar di Jepang, Kawan Puan juga bisa mendapatkan kesempatan traveling.
Nah, bicara soal gaji kerja di Jepang pastinya banyak orang membuat penasaran.
Apakah betul, bekerja di Jepang bisa mendapatkan gaji besar?
Melansir Kompas.com, ya, memang betul, bekerja di Jepang menawarkan gaji yang besar untuk kita.
Tak hanya itu, UU Ketenagakerjaan di Jepang juga memberikan asuransi terjamin untuk pekerjanya, termasuk pekerja asing, lho.
Baca Juga: Tanpa Modal, Ini Kisah 2 Perempuan yang Sukses Buka Bisnis Jastip Barang Kpop
Nah, Kawan Puan yang ingin kerja di Jepang juga bisa menggunakan dua jalur.
Jalur pertama kamu bisa mencoba rekutmen dari perusahaan swasta, kedua bisa melewati program pemerintah.
Melansir Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Indonesia memang rutin mengirim ribuan pekerja untuk beberapa posisi di antaranya posisi nurse dan careworker.