3 Rekomendasi Mesin Kopi Harga Murah hingga Mahal, Cocok untuk di Rumah

Dinia Adrianjara - Rabu, 8 September 2021
Rekomendasi mesin kopi untuk di rumah [foto ilustrasi]
Rekomendasi mesin kopi untuk di rumah [foto ilustrasi] ArturNyk

Parapuan.co - Bagi pecinta kopi, melewatkan satu hari tanpa menyeruput segelas kopi panas rasanya ada yang kurang ya, Kawan Puan!

Apalagi semasa pandemi Covid-19, aktivitas kita di luar ruangan, termasuk bersantai sambil meminum segelas kopi di coffee shop favorit, jadi terbatas.

Tapi jangan sedih, Kawan Puan! Bagi pecinta kopi, kamu disarankan untuk membeli mesin kopi sendiri di rumah. 

Selain bisa jadi investasi jangka panjang, punya mesin kopi sendiri di rumah juga memudahkanmu untuk bereksplorasi mencoba berbagai jenis kopi.

Marketing Communication Specialist Boncafe Indonesia, Dea Trijayanti, mengatakan untuk membeli mesin kopi home use, ada beberapa hal penting yang perlu kamu pertimbangkan. 

Baca Juga: 4 Tips Penting yang Perlu Diperhatikan sebelum Membeli Seprai

"Kalau untuk home use coffee machine, pertama tentu harus yang simpel dan mudah digunakan. Mempunyai fitur unggulan untuk mempermudah kita menggunakannya," kata Dea saat diwawancarai PARAPUAN. 

Selain simpel dan mudah digunakan, penting juga untuk memilih mesin kopi yang tidak makan tempat atau compact, dengan ukuran yang tidak terlalu besar, sehingga mudah diletakkan di mana saja.

Sementara untuk masalah harga, Dea menjelaskan bahwa ada fungsi dan material mesin kopi, yang menentukan harga mesin itu sendiri.

"Kalau soal harga itu relatif, misalnya dilihat dari material dari mesin kopi. Kedua fitur yang dimiliki mesin kopi, dan selain fungsi, yaitu konsistensi mesin kopi dalam membuat espresso.

"Mesin kopi yang kurang baik, maka rasanya tidak konsisten, atau lama dalam proses heating sehingga membuat kita harus menunggu lama untuk membuat kopi," ujar Dea.

Baca Juga: Desain Bohemian, Terinspirasi dari Kehidupan Tidak Biasa seperti Pengembara



REKOMENDASI HARI INI

Kurikulum Merdeka Beri Literasi Finansial untuk Siswa, Bagaimana Aplikasinya?