Perempuan Menikah Beda Usia, Berapa Jarak Usia Ideal dengan Pasangan?

Ratu Monita - Minggu, 12 September 2021
Jarak usia ideal dengan pasangan bagi perempuan menikah beda usia.
Jarak usia ideal dengan pasangan bagi perempuan menikah beda usia. frantic00

Parapuan.coPerempuan menikah dengan pasangan beda usia sudah menjadi hal biasa terjadi.

Bahkan, sebagian orang tua kerap menyarankan anak perempuan menikah dengan laki-laki yang berusia di atasnya dengan alasan lebih dewasa dan mapan.

Melihat banyaknya perempuan menikah dengan pasangan beda usia, sebenarnya adakah jarak usia ideal dengan pasangan?

Melansir dari laman Brides disampaikan bahwa menurut sains, adanya perbedaan usia yang ideal dalam suatu hubungan dapat meningkatkan peluang menjadi sebuah everlasting love.

Meskipun, untuk memiliki hubungan yang sehat dan dapat terus bertahan tanpa adanya masalah tidak ada cara pastinya, karena kebahagiaan hubungan ditentukan orang yang ada di dalamnya. 

Selain itu, ada banyak faktor yang berkontribusi pada kesuksesan suatu hubungan, termasuk jarak usia ideal dengan pasangan.

Baca Juga: Bukan Perawan Tua, Ini Kelebihan Perempuan Menikah di Usia 30-an

Perbedaan usia ideal dengan pasangan

Berdasarkan penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Population Ecomisc, kepuasan pernikahan dapat menurun signifikan pada pasangan dengan perbedaan usia yang jauh.

Hal tersebut jika dibandingkan dengan pasangan dengan usia sebaya atau tanpa perbedaan usia.

Tidak hanya itu, pasangan dengan perbedaan usia 0 hingga 3 tahun menunjukkan kepuasan yang lebih besar daripada mereka yang memiliki perbedaan usia 4 hingga 6 tahun. 

Demikian pula, tingkat kepuasan pasangan dengan perbedaan usia 4 hingga 6 tahun lebih tinggi dari pada mereka yang berbeda lebih dari 7 tahun. 

Dapat dikatakan, kepuasan pernikahan bisa jadi semakin menurun seiring meningkatnya perbedaan usia di antara pasangan. 

Dalam penelitian tersebut juga disampaikan, pasangan beda usia lebih rentan terhadap terpaan negatif dalam hubungan, termasuk kesulitan ekonomi dan penyakit.

Sumber: Brides
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!