Beda Cokelat Couverture dan Compound untuk Membuat Kue, Mana yang Lebih Enak?

Ericha Fernanda - Minggu, 12 September 2021
Perbedaan cokelat compound dan couverture serta perbandingan rasanya untuk membuat kue.
Perbedaan cokelat compound dan couverture serta perbandingan rasanya untuk membuat kue. Jef_M

Parapuan.co - Kawan Puan, bagaimana cara kamu memilih cokelat untuk bahan dasar membuat kue di rumah?

Ternyata tidak bisa sembarangan lho kita memilihnya. Soalnya, ada dua jenis cokelat yang umum dijadikan bahan untuk membuat kue yaitu cokelat couverture dan cokelat compound.

Menariknya, kedua cokelat tersebut berbeda. Cokelat couverture adalah campuran cocoa mass dan cocoa butter.

Sedangkan, cokelat compound adalah kombinasi dari cocoa powder dan lemak nabati.

Baca Juga: Banyaknya Kandungan Kakao dalam Cokelat Pengaruhi Kadar Antioksidan

Cocoa mass sering disebut dengan cocoa liquor. Bahan ini berbentuk pasta kental yang diperoleh dari biji kakao langsung.

Selanjutnya, cocoa liquor akan diproses kembali menjadi dua jenis bahan, yaitu jadi cocoa butter dan cocoa powder.

Nah, dua bahan ini yang jadi pembeda antara cokelat couverture dan cokelat compound.

Cokelat Couverture

Cokelat couverture.
Cokelat couverture. NorGal

Cokelat couverture identik sebagai cokelat dengan kualitas yang tinggi dan harganya lebih mahal. 

Cokelat couverture memiliki persentase cocoa butter yang sangat tinggi. Sehingga, menghasilkan cita rasa yang lebih enak dan tekstur yang baik.

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!