Keren! Ipda Nadya Ayu Jadi Kapolsek Perempuan Termuda di Indonesia

Firdhayanti - Selasa, 21 September 2021
Ipda Nadya Ayu kapolsek termuda di Indonesia yang sudah menangani banyak kasus.
Ipda Nadya Ayu kapolsek termuda di Indonesia yang sudah menangani banyak kasus. Tribunnews

Parapuan.co - Kawan Puan, saat ini perempuan bisa memiliki pencapaian yang tak kalah dengan laki-laki, lho. 

Contohnya di dunia kepolisian, ada predikat Kapolsek Perempuan Termuda yang saat ini disandang oleh Inspektur Polisi Dua (Ipda) Nadya Ayu. 

Di usianya yang menginjak 23 tahun, Nadya Ayu telah menjadi pemimpin bagi 23 anggotanya di Kapolsek Batang Gansal, Indragiri Hulu, Riau sejak 16 Agustus 2021 lalu. 

Baca Juga: Sabet Tiga Medali, Leani Ratri Oktila Bakal Kantongi Banyak Bonus, Ini Rinciannya

"Sebelumnya (saya) dinas di Mapolda Riau setelah lulus Juli 2020," ungkap Nadya, Selasa (14/9/2021), dikutip dari laman riau.go.id via Tribunnews

Nadya mengungkapkan bahwa enam anggotanya memiliki usia yang tak jauh berbeda dengan ayahnya. 

"Ada sekitar 6 orang yang sebaya dengan ayah saya. Tentu menjadi pengalaman baru bagi saya karena harus memimpin anggota yang usianya di atas saya," ungkap perempuan yang pernah menjadi anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) tingkat nasional ini. 

Mantan Danton Dalmas Dir Samapta itu mengaku mendapat banyak pengalaman dan ilmu dari para anggotanya.

"Sejak masih di Akpol, memang kita diberi tahu bahwa yang seperti ini pasti dialami," katanya bercerita.

"Artinya saya masuk berbekal teori dan di sini saya bisa dapatkan banyak ilmu serta pengalaman," ujar Nadya.

Sumber: Tribunnews
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

5 Tips Pakai BB Cream Agar Hasilnya Rata dan Tidak Menggumpal