Tukul Arwana Jalani Operasi Pendarahan Otak, Dokter Ungkap Kondisi hingga Sebut Pemicu Stroke

Maharani Kusuma Daruwati - Sabtu, 25 September 2021
Tukul Arwana
Tukul Arwana Instagram Tukul Arwana

Parapuan.co - Kabar kurang menyenangkan datang dari dunia hiburan Tanah Air.

Seperti diketahui, beberapa hari belakangan ini komedian sekaligus presenter Tukul Arwana tengah menjalani perawatan di rumah sakit.

Kabar ini pun dibenarkan oleh putra Tukul, Ega Prayudi.

Akibat pendarahan otak yang dialaminya, Tukul pun harus menjalani operasi.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER WELLNESS: Tanda Sakit Kepala Berbahaya Seperti Tukul hingga 6 Makanan untuk Perkembangan Otak Anak

Komedian Tukul Arwana dikabarkan menjalani operasi pendarahan otak di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional (RS PON), Cawang, Jakarta Timur.

Kondisi terkini diungkapkan oleh Manajer Tukul Arwana, Rizki Kimon, bahwa Tukul sudah menjalani operasi dan masih dirawat di rumah sakit.

"(Operasi) kurang lebih, sih kemarin hampir 2 sampai 3 jam," kata Rizki, Jumat (24/9/2021), mengutip Kompas TV.

Rizki juga mengatakan bahwa kondisi Tukul Arwana sudah bisa diajak bicara setelah menjalankan operasi.

"Alhamdulilah sudah bisa respons gitu aja sih," tambahnya.

Meski belum dapat berkomunikasi, namun putra Tukul, Ega menyebut bahwa progres kesehatan Tukul tampak positif.

"Kalau dari dokter tadi sangat positif ya, progresnya karena perbedaan dari dateng dan sekarang beda," tutur Ega.

"Tapi sudah menunjukan progres yang positif, sudah mulai respon, sudah mulai menggerakan tangan kaki, saat ini mungkin butuh istirahat intensif, keterangan dokter seperti itu," jelasnya.

Kini Tukul masih menjalani perawatan dan menunggu untuk tindakan pengobatan lebih lanjut.

"Masih dalam perawatan sih, info terakhir setelah penindakan ini menunggu pembengkakan di kepala kan setelah dilakukan operasi, mereda abis itu pemulihan," tutupnya.



REKOMENDASI HARI INI

Representasi Karakter Perempuan dalam Game, Inklusivitas atau Eksploitasi?