Tak Perlu Khawatir, Simak Rekomendasi Pekerjaan untuk Ibu Tunggal dari Pakar

Arintha Widya - Kamis, 30 September 2021
Ilustrasi ibu tunggal yang bekerja
Ilustrasi ibu tunggal yang bekerja Ketut Subiyanto

Parapuan.co - Menjadi seorang ibu tunggal atau single mom tidak pernah jadi suatu hal yang mudah, terlebih masalah pekerjaan.

Ibu tunggal kerap kali merasakan dan mengalami bagaimana sulitnya membagi untuk semuanya, mengurus anak, dan bekerja.

Belum lagi kalau misalnya seorang ibu tunggal dulunya tidak bekerja dan kini harus menjadi tulang punggung keluarga. Tentu rasanya semakin berat.

Namun bukan berarti menjadi ibu tunggal adalah suatu kondisi yang perlu disesali, pun kondisi yang perlu ditangisi.

Baca Juga: Cara Kelola Keuangan untuk Ibu Tunggal, Salah Satunya Jangan Lupakan Investasi

Kawan Puan perlu bangkit dan bilang pada diri sendiri kalau kamu pasti bisa mencari pekerjaan dan menjadi tulang punggung keluarga.

Sebab saat ini sudah ada banyak pekerjaan yang bisa dicoba oleh seorang ibu tunggal.

Pekerjaan itu pun ada yang bisa Kawan Puan mulai dari rumah.

Psikolog dari Universitas Kristen Krida Wacana, Sukma, punya solusi bagi kamu para single parent atau single mom yang ingin memulai karier.

Seperti mengutip Tabloid Nova Edisi 1657 Tahun 2019, Sukma menyarankan supaya ibu tunggal mencoba untuk memulai pekerjaan yang sesuai hobi.

Sumber: Tabloid Nova
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania