Sosok Kartika Monim, Atlet Legenda Voli Pembawa Obor PON XX Papua 2021

Aulia Firafiroh - Minggu, 3 Oktober 2021
Atlet perempuan papua Kartika
Atlet perempuan papua Kartika tribunnews

Parapuan.co- Tak banyak yang menyoroti atlet perempuan Papua padahal mereka memiliki prestasi yang gemilang.

Salah satunya, Kartika Monim yang merupakan atlet legenda dalam dunia voli yang berasal dari Papua.

Bersama Erni Sokoy, ia ditugaskan membawa obor api PON XX dalam prosesi serah terima,dari Bupati Jayapura kepada pasukan inti, dan pasukan atlet di Pantai Toware.

Kehebatan perempuan kelahiran Ebungfau pada 4 Januari 1963 ini saat bermain voli tidak perlu diragukan lagi.

Perempuan berwajah manis ini sempat menoreh penghargaan di level nasional maupun internasional.

Sayangnya, Kartika sempat vakum di dunia atlet voli hingga namanya tak pernah terdengar lagi.

Kini ia kembali dikenal dan terpilih menjadi salah satu pembawa obor PON XX Papua 2021 yang diadakan pada Sabtu (2/10/2021) kemarin.

Melansir dari papua.tribunnews.com, perempuan yang akrab disapa Kartika ini membagikan cerita mengenai lika-liku dunia olahraga yang pernah dilewatinya.

Baca juga: Ingin Hemat saat Kuliah di Luar Negeri? Ini 3 Tips Mudah Kelola Uang!

Sepak terjang Kartika di dunia voli

Kartika mulai terjun ke Dunia Cabang Olahraga (Cabor) Voli pada tahun 1981, berawal dari turnamen antar kampung.

Kemudian, Kartika bergabung dalam klub bernama Putali besutan trio Laurens Monim, Yosephus Monim, dan Mathias Monim.

Lewat pertandingan antar kampung tersebut, kemampuan Kartika dilirik oleh pelatih Voli Kabupaten Jayapura Yohanes Tukayo.

Sumber: tribun
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh