Keluarga Minta Doa, Dorce Gamalama Jatuh Sakit dan Dirawat di Ruang ICU

Linda Fitria - Jumat, 8 Oktober 2021
Dorce Gamalama jatuh sakit
Dorce Gamalama jatuh sakit Tribun Kaltim - Tribunnews.com

Parapuan.co - Kabar kurang mengenakkan datang dari artis senior, Dorce Gamalama.

Dorce dikabarkan jatuh sakit hingga dilarikan ke Rumah Sakit Primaraya, Bekasi, Jawa Barat.

Melansir Wartakota, kabar jatuh sakitnya Dorce telah dibenarkan oleh Mimi, keponakan sang artis.

Mimi meminta doa agar Dorce yang kini sedang berada di ruang ICU bisa segera pulih.

"Saya Mimi, keponakan Bunda Dorce, memohon keikhlasan hati untuk mendoakan orang tua kami yang kini berada di ruang ICU," kata Mimi, Jumat (8/10/2021).

Baca Juga: Tukul Arwana Membaik, Ketahui Ini Penyebab dan Gejala Pendarahan Otak

Dari keterangannya, Mimi menyebut Dorce tidak sadarkan diri sehingga langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan.

"Jika ada kesalahan, baik sengaja maupun tidak, mohon tolong dimaafkan. Terima kasih," tulis Mimi.

Sampai berita ini ditulis, masih belum ada keterangan detail mengenai penyebab hilangnya kesadaran Dorce.

Keluarga kini tengah fokus pada kondisi Dorce dan meminta agar masyarakat mendoakan kesembuhan sang presenter.

(*)

Sumber: Wartakota
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Tersedia Berbagai Bidang, 20 Ide Side Hustle yang Bisa Menambah Penghasilan