Parapuan.co - Drama Korea Happiness yang akan tayang November mendatang menampilkan Han Hyo Joo sebagai pemeran karakter perempuan utama.
Diketahui, drama Happiness ini akan menjadi drama comeback dari Han Hyo Joo setelah lima tahun vakum.
Drama terakhir yang dimainkannya yakni berjudul W: Two World bersama Lee Jong Suk, ia berperan sebagai ahli bedah tahun kedua di sebuah rumah sakit.
Berbeda dengan drama sebelumnya, dalam drama terbaru Han Hyo Joo akan menjadi seorang agen taktis di Unit Operasi Khusus Polisi Seoul.
Melansir dari laman Soompi, drama “Happiness” sendiri merupakan serial apocalyptic urban thriller yang terjadi di sebuah apartemen yang dikelompokkan berdasarkan status sosial.
Namun, apartemen bertingkat itu menjadi tertutup ketika penyakit menular baru muncul.
Serial ini nantinya akan menggambarkan ketakutan, pergolakan psikologis, dan perjuangan untuk bertahan hidup.
Dalam video pembacaan naskah drama tersebut, Han Hyo Joo terlihat memperkenalkan karakter perempuan yang ia mainkan bernama Yoon Sae Bom.
Baca Juga: 5 Karakter Perempuan di Drama Korea yang Berperan sebagai Reporter
“Mottonya adalah, 'Di dunia yang kacau ini, mari jalani hidup yang nyaman.' Dia berorientasi pada tindakan sampai-sampai dia terkadang bertindak sebelum dia berpikir, tetapi kecerobohannya juga bisa sangat menyenangkan," ungkap Han Hyo Joo.
Aktris berusia 34 tahun ini mengaku bahwa karakter yang dimainkannya ini sangat mirip dengan karakter aslinya.
"Ketika saya membaca naskahnya, bertemu dengan karakter Yoon Sae Bom terasa seperti takdir," jelasnya.
Dengan kata lain, Han Hyo Joo begitu senang bisa memerankan tokoh perempuan Yoon Sae Bom yang memiliki karakter serupa dengannya.