Sesuai Harapan, Nikita Willy Ungkap Jenis Kelamin Calon Anak Pertamanya

Linda Fitria - Senin, 18 Oktober 2021
Nikita Willy dan Indra Priawan ungkap jenis kelamin anak pertama
Nikita Willy dan Indra Priawan ungkap jenis kelamin anak pertama Instagram/@indpriw

Parapuan.co - Baru-baru ini Nikita Willy membagikan keseruan acara gender reveal di YouTube Nikita Willy Official.

Acara gender reveal sendiri adalah momen di mana calon ibu dan ayah mengetahui jenis kelamin jabang bayi yang kini sedang dikandung.

Dalam acara itu, Nikita dan sang suami, Indra, nampak tidak sabar mengetahui jenis kelamin anak mereka.

Nikita bahkan langsung memberikan hasil USG anaknya pada tim dekorasi tanpa membukanya lebih dulu.

“Kita belum ada yang tahu nih, pas kita tahu gender-nya, kita nggak buka. Langsung kita kasih ke orang dekornya, jadi kita benar-benar surprise,” ucap Nikita.

Baca Juga: Hamil Anak Pertama, Nikita Willy Mulai Rasakan Perubahan pada Dirinya

Sebelum mengetahui hasilnya, Niki sendiri mengungkapkan harapannya ingin punya anak laki-laki.

Meski begitu, ia mengaku menerima semua pemberian asal sang bayi sehat.

“Aku deg-degan banget sih, tetapi aku sama sekali nggak ada harapan cewek atau cowok. Aku benar-benar apa pun yang dikasih yang penting sehat,” ucap Nikita.

Jawaban Niki langsung ditimpali sang suami, “Tapi berharapnya apa, pasti ada preference kan?”

“Cowok,” jawab Nikita singkat.

Sumber: YouTube
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Manfaat dan Risiko dari Berbagai Posisi Tidur: Telentang, Tengkurap, dan Miring