Parapuan.co - Osteoporosis adalah kondisi kesehatan yang melemahkan tulang, membuatnya rapuh dan lebih mudah patah.
Ini berkembang perlahan selama beberapa tahun dan seringkali hanya didiagnosis ketika jatuh atau benturan tiba-tiba menyebabkan tulang patah (fraktur).
Osteoporosis menyebabkan tulang menjadi lebih lemah dan rapuh.
Osteoporosis lebih sering terjadi pada orang dewasa yang lebih tua, terutama perempuan menopause dan pasca-menopause.
Tetapi ternyata juga dapat mempengaruhi anak-anak, dalam hal ini disebut juvenile osteoporosis atau osteoporosis remaja.
Baca Juga: Tanpa Operasi, Ini 3 Jenis Perawatan untuk Penderita Radang Sendi
Mengutip dari Verywell Health, bentuk osteoporosis yang langka ini biasanya terjadi tepat sebelum pubertas pada anak-anak yang sebelumnya sehat.
Usia rata-rata saat onset adalah tujuh tahun, dengan kisaran satu hingga 13 tahun.
Ini masalah serius, karena menyerang ketika seorang anak masih membangun kekuatan tulangnya.
Kamu membangun sekitar 90% dari massa tulang pada saat berusia 18 hingga 20 tahun.