Selain Kuliner, Ini 5 Rekomendasi Oleh-Oleh Kesenian Khas Bandung

Anna Maria Anggita - Minggu, 24 Oktober 2021
Kesenian khas Bandung yang cocok untuk dijadikan oleh-oleh
Kesenian khas Bandung yang cocok untuk dijadikan oleh-oleh Shutterstock

Parapuan.co - Berkunjung ke Kota Bandung jangan hanya melirik kulinernya, sebab oleh-oleh kesenian juga tak kalah menariknya.

Seperti yang kita ketahui, daerah Jawa Barat ini memiliki beragam kerajinan tangan dan kesenian yang tentunya cocok dijadikan oleh-oleh.

Dari baju, sepatu, tas, hingga alat musik bisa Kawan Puan temukan saat berkunjung ke Bandung.

Supaya Kawan Puan tidak kebingungan, dilansir dari Kompas.com, berikut ini 5 rekomendasi oleh-oleh kesenian khas Bandung yang bisa jadi pilihan.

Baca Juga: Hore! 3 Tempat Wisata di Jakarta Ini Sudah Boleh Dikunjungi Anak di Bawah 12 Tahun

 

1. Batik Jawa Barat

Batik itu tidak hanya bisa kamu temukan di Jawa Tengah atau Yogyakarta lho, Kawan Puan, melainkan di Jawa Barat juga ada.

Diketahui beberapa daerah di Jawa Barat mempunyai ciri khas batiknya masing.

Di antaranya Batik Priyangan dari Tasikmalaya, Batik Cianjur dengan nuansa agraria, Batik Ciamis yang menggambarkan kerajaan Galuh, dan Batik khas Garut dengan garis diagonal atau belah ketupat.

Sebagai wisatawan, kamu bisa mampir ke toko yang menjual beragam batik tersebut, seperti Batik Komar yang salah satunya berada di Jalan Sumbawa No.22, Bandung, Jawa Barat.



REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps