5 Tips Perawatan Gigi Sehari-hari yang Wajib Diketahui Semua Orang, Apa Saja?

Ericha Fernanda - Senin, 25 Oktober 2021
Cara merawat gigi secara mandiri untuk dilakukan sehari-hari.
Cara merawat gigi secara mandiri untuk dilakukan sehari-hari. stockyimages

Parapuan.co -Kawan Puan, sudahkah kamu tahu bahwa menjaga kebersihan dan kesehatan gigi itu amat penting?

Menjaga kesehatan dan kebersihan gigi sangat penting untuk mencegah kerusakan gigi, termasuk gigi berlubang, karang gigi, dan gigi kuning.

Perawatan harian utama terhadap gigi itu salah satunya adalah menyikat gigi dua kali sehari di pagi dan malam sebelum tidur.

Tak cukup sampai di situ Kawan Puan, ada beberapa tips perawatan gigi sehari-hari untuk menjaga kebersihan gigi dan membebaskannya dari bau mulut. Yuk, simak!

Baca Juga: 6 Obat Alami Sakit Gigi, Ampuh Atasi Pakai Bahan Rumahan Ini

1. Hidrasi yang cukup

Melansir Bright Side, air liur membantu melindungi gigi dengan terus-menerus mengalirinya, membersihkan bakteri jahat, dan memperkuat emai gigi dengan kalsium dan fosfor.

Jika mulut berhenti membuat air liur yang cukup, maka gigi akan mengering, pH mulut berubah, dan bakteri perusak email menjadi liar.

Untuk menjaga hidrasi dengan air liur ini, minumlah air putih sebanyak mungkin sepanjang hari dan kunyah permen karet tanpa gula untuk mendorong produksi air liur.

Sumber: Bright Side
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Disinggung IDAI, Mengapa Feeding Rules Penting untuk Tumbuh Kembang Anak?