Cegah Tanda Penuaan, Coba 5 Skincare dengan Kandungan Yogurt Ini

Ardela Nabila - Selasa, 2 November 2021
Rekomendasi skincare dari yogurt.
Rekomendasi skincare dari yogurt. ThitareeSarmkasat

Parapuan.co - Dikenal sebagai superfood, yogurt ternyata tak hanya baik untuk pencernaan, tetapi juga untuk kecantikan.

Produk hasil fermentasi susu ini memiliki kandungan asam laktat, sebuah senyawa organik yang bisa membantu mengurangi munculnya kerutan dan garis-garis halus di wajah dengan mengencangkan wajah dan mengecilkan pori-pori.

Karenanya, tak heran apabila beberapa produk skincare memanfaatkan yogurt sebagai kandungan utamanya.

Selain itu, yogurt juga memiliki sifat eksfoliasi yang bisa mengubah kulit yang kering dan kusam menjadi lebih cerah serta halus.

Baca Juga: Ini 5 Rekomendasi Skincare Lokal dengan Label Vegan yang Aman

Melansir Dermstore, kandungan yogurt pada produk kecantikan juga bisa membantu melembapkan kulit, membantu regenerasi pertumbuhan sel, dan menenangkan kulit.

Wah, banyak sekali, ya, manfaat yang bisa didapat dari satu kandungan!

Jika Kawan Puan tertarik untuk merasakan sendiri manfaat dari yogurt, berikut ini beberapa produk skincare berbahan dasar yogurt yang bisa kamu coba, yuk simak!

1. Garnier Bright Complete Night Yoghurt Sleeping Mask

Garnier Bright Complete Night Yoghurt Sleeping Mask.
Garnier Bright Complete Night Yoghurt Sleeping Mask. Garnier

Seperti namanya, krim malam dari Garnier ini memanfaatkan yogurt sebagai bahan utama dalam produknya.

Selain mengandung ekstrak yogurt, Garnier Bright Complete Night Yoghurt Sleeping Mask juga dilengkapi dengan vitamin C, sehingga bisa membantu wajah menjadi lebih cerah saat tidur.

Karena merupakan sleeping mask, Kawan Puan bisa memakainya di langkah terakhir sebagai penutup rangkaian skincare.

Garnier Bright Complete Night Yoghurt Sleeping Mask bisa Kawan Puan beli di marketplace seharga Rp69.000 saja.

Sumber: dermstore.com
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha