Parapuan.co - Pandemi Covid-19 membuat pengaruh besar ke sektor pariwisata, seperti museum yang kini dikunjungi secara virtual.
Adanya tur virtual ke museum ini tentu bisa menjadi obat rindu akan wisata edukasi, ya. Kamu bisa mempelajari berbagai sejarah dari rumah saja.
Di sisi lain dengan tur virtual ke museum, kamu pun tak perlu keluar rumah, tetapi tetap mendapatkan pengetahuan layaknya kunjungan langsung.
Melansir Kompas.com, ternyata tren ini berawal dari museum-museum ternama di dunia yang mengadakan tur virtual, pameran daring, dan interaksi dengan publik di media sosial.
Baca Juga: Ini 8 Norma yang Harus Dihormati saat Berlibur ke Korea Selatan
Museum ternama tersebut yakni The British Museum, The Pergamon Museum, The Metropolitan Museum of Art, Louvre Museum, dan The Van Gogh Museum.
Ide sekaligus inspirasi tur virtual museum pun ditangkap oleh pemerintah Indonesia.
Hingga pada akhirnya layanan museum digital diperkenalkan oleh Kementerian Pendidikan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) sejak awal pandemi.
Saat pertama kali diperkenalkan, Kemendikbudristek menggandeng Google Arts and Cultures untuk memasukkan sejumlah museum di Indonesia.
Lantas, museum mana saja yang bisa dikunjungi secara lewat tur virtual?
1. Museum Nasional
Museum Nasional alias Museum Gajah adalah museum pertama dan terbesar di Asia Tenggara.
Ketika mengunjungi Museum Gajah, Kawan Puan akan melihat berbagai artefak dari seluruh wilayah Indonesia.
Museum Nasional berlokasi di Jl. Medan Merdeka Barat No.12, Gambir, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10110.
Tapu jika kamu ingin mengunjungi secara virtual maka mampirlah ke situs nartsandculture.google.com/partner/museum-nasional-indonesia.