5 Jajanan Khas Kotagede Yogyakarta, Peninggalan Kerajaan Mataram Kuno

Anna Maria Anggita - Selasa, 9 November 2021
Jajananan khas KOtagede, Yogyakarta
Jajananan khas KOtagede, Yogyakarta MielPhotos2008

Parapuan.co - Kuliner di daerah Yogyakarta itu memang selalu memikat, salah satunya dari kecamatam Kotagede.

Di mana di kecamatan Kotagede ini Kawan Puan dapat menemukan beragam kuliner khas yang merupakan peninggalan Kerajaan Mataram Kuno.

Baca Juga: Berkaca dari Kecelakaan Mobil Vanessa Angel, Ini 3 Cara Memilih Car Seat demi Meningkatkan Keselamatan Bayi

Bahkan meskipun sudah lama, jajanan tradisional tersebut masih populer dan digemari oleh banyak orang hingga sekarang ini.

Mengutip dari Kompas.com, berikut ini beberapa jajanan khas Kotagede yang dipaparkan oleh Murdijati Gardjito, peneliti di Pusat Studi Pangan dan Gizi Universitas Gadjah Mada.

Penasaran kan? Yuk simak!

1. Kipo

kipo
kipo Adil Armaya

Kipo terbuat dari tepung ketan dan diisi dengan unti kelapa yang ukurannya kecil.

Murdijati mengungkap kalau kipo ini termasuk jajanan khas Yogyakarta, perninggalan Kerajaan Mataram Kuno yang tidak terkontaminasi budaya asing.

"Jadi kipo itu memang merupakan salah satu makanan tradisional yang asli. Artinya asli Yogyakarta, Jawa yang tidak terkontaminasi budaya kuliner asing," kata Murdijati.

Kalau Kawan Puan tertarik untuk menjajal kipo maka kamu bisa mampir ke Jalan Mondorokan yang berlokasi dekat dengan Pasar Kotagede Yogyakarta.



REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!