Musim Hujan Tiba, Lakukan 5 Perawatan Kulit Ini agar Tetap Cantik

Dian Fitriani N - Minggu, 14 November 2021
lima perawatan kulit untuk musim hujan
lima perawatan kulit untuk musim hujan torwai

Parapuan.co - Tak hanya kesehatan tubuh, di musim hujan perawatan kulit kita juga harus diperhatikan.

Siapa sangka udara dingin justru membuat kesehatan kulit tergganggu mulai dari jerawat hingga iritasi.

Untuk itu, kita perlu melakukan gerak cepat sebelum kerusakan lapisan kulit semakin parah.

Berikut lima tips merawat kulit musim hujan yang telah PARAPUAN lansir dari NDTV.

Baca Juga: Musim Hujan, Ini 5 Kesalahan Umum Merawat Kulit yang Harus Dihindari

1. Pakai Sunscreen

Apapun musimnya, kamu enggak boleh melewatkan skincare satu ini.

Bahkan ketika musim hujan, sinar UV masih bisa menembus ke dalam lapisan kulit, sehingga kita wajib menggunakan sunscreen.

Selain itu, sunscreen bisa melindungi kita dari tanda-tanda penuaan seperti kulit kusam, bintik hitam dan hiperpigmentasi.

2. Mencuci Wajah Secara Teratur

Selanjutnya, pastikan Kawan Puan mencuci wajah secara teratur tiga kali sehari.

Pilihlah face wash yang bisa melembapkan, agar kulit wajah kita tetap terhidrasi dengan baik sekaligus bersih.

Untuk Kawan Puan pemilik jenis kulit kering, sebaiknya hindari facial wash kandungan fragrance karena dapat menghilangkan minyak alami wajah.

Sumber: NDTV
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Dobrak Stigma, Logina Salah Kontestan Pertama Miss Universe dengan Vitiligo dan Status Ibu