Sebelum Perempuan Menikah, Kenali 7 Tanda Yellow Flag dalam Hubungan

Ratu Monita - Senin, 15 November 2021
Mengenal yellow flag sebelum perempuan menikah.
Mengenal yellow flag sebelum perempuan menikah. Tomwang112

Parapuan.co - Sebelum seorang perempuan menikah, tentunya penting untuk mengenal lebih jauh sosok sang calon suami.

Pasalnya, setelah menikah dan menjalani kehidupan rumah tangga tak bisa dimungkiri akan penuh dengan tantangan.

Belum lagi, pasangan harus adaptasi dengan perubahan sikap, karakter, dan pendapat satu sama lain setelah perempuan menikah.

Adanya perubahan sikap dari pasangan umumnya menjadi sinyal atau pertanda sesuatu yang tidak mengenakkan dalam hubungan.

Dalam hubungan terdapat dua sinyal yang perlu diketahui, yakni yellow flag dan red flag.

Kawan Puan tentu tahu istilah red flag banyak diperbincangkan di media sosial, baru-baru ini.

Istilah red flag sendiri merupakan sikap atau perilaku seseorang yang menandakan dirinya tidak bisa menjalin hubungan yang sehat.

Lantas apa perbedaan red flag dan yellow flag?

Baca Juga: Sebelum Perempuan Menikah, Ini Poin Kesepakatan dalam Perjanjian Pranikah

Red flag vs yellow flag

Mengutip dari laman Very Well Mind, tanda ini seperti sebuah rambu, maka itu penting untuk memahami perbedaan dari red flag dan yellow flag.

Pada akhirnya, red flag merupakan tanda yang menunjukkan alasan untuk berhenti atau mundur dari suatu hubungan.

Sementara, yellow flag menunjukkan perilaku yang tidak terlalu parah dan justru memperingatkan kita untuk memperlambat.

Seringkali, sinyal yellow flag begitu bervariasi dan menyesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan pribadi masing-masing individu dalam suatu hubungan sebelum wanita menikah.

Sedangkan, biasanya red flag lebih bersifat universal.

Sumber: Very Well Mind,The Love Brain
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

Representasi Karakter Perempuan dalam Game, Inklusivitas atau Eksploitasi?