Parapuan.co - Seorang pemimpin harus mempunyai kemampuan selain memimpin, tetapi memimpin dengan baik.
Sayangnya, bisa dibilang tak semua pemimpin dapat memimpin staf maupun anggota tim dengan baik dan tepat.
Lantas, apa yang bisa dilakukan pemimpin untuk menjadi sosok yang lebih baik di mata anggotanya?
Berikut beberapa cara menjadi pemimpin yang lebih baik sebagaimana melansir Very Well Mind!
1. Pahami gaya kepemimpinanmu
Apabila Kawan Puan ingin menjadi pemimpin yang lebih baik, kenali dan pahami dulu gaya kepemimpinanmu saat ini.
Dengan mengetahuinya, kamu akan paham di mana letak kekuatan dan kelemahanmu dalam memimpin.
Baca Juga: Mengenal Leadership Blind Spot yang Bisa Menghambat Kesuksesan Karier
Kamu pun jadi bisa memperbaiki cara-cara mana yang keliru dari gaya kepemimpinanmu selama ini.
2. Mendorong kreativitas
Jadilah sosok yang mampu mendorong kreativitas dari anggota tim atau stafmu di tempat kerja.
Salah satu cara menumbuhkan kreativitas tersebut ialah dengan memberikan tantangan kepada anggota tim.
Tujuannya adalah, membuat stafmu tahu bahwa mereka bisa menjadi lebih dari yang sudah dilakukan untuk perusahaan dan bisa melakukan lebih untuk sukses.