Jadi Tren, Perhatikan 5 Hal Ini saat Akan Membuat Open Kitchen di Rumah

Saras Bening Sumunarsih - Kamis, 18 November 2021
Ilustrasi dapur dengan konsep open kitchen
Ilustrasi dapur dengan konsep open kitchen sergiophoto84

Parapuan.co – Konsep dapur terbuka atau open kitchen kini menjadi tren di berbagai kafe maupun restoran.

Meski demikian, Kawan Puan juga dapat membawa konsep open kitchen ini di dapur rumahmu.

Dapur yang menggunakan konsep open kitchen akan terasa lebih luas dan lebih nyaman, karena tidak ada pembatas atau dinding antara ruang tamu dan dapur.

Selain itu, konsep ini bisa membuatmu lebih mudah berinteraksi dengan orang lain yang berada di ruang tamu.

Nah jika Kawan Puan ingin menggunakan konsep open kitchen ini, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan.

Seperti yang dilansir dari PinkVilla, berikut hal-hal yang perlu diperhatikan!

Baca Juga: 3 Langkah Mudah Menciptakan Dapur Modern di Rumah, Apa Saja?

1. Pilihlah warna cat dinding yang tepat

Cat dinding merupakan bagian utama untuk konsep open kitchen ini.

Pasalnya cat dinding sangat menunjang penampilan open kitchen.

Meski dapur sudah didekorasi semaksimal mungkin jika cat dinding yang dipilih tidak sesuai, maka dapur akan terlihat kurang menarik dan cenderung gelap.

Untuk itu pilihlah cat dinding dengan warna yang berani dan cerah seperti merah, hijau muda, atau putih.

Cat dinding dengan warna cerah akan membuat dapur terlihat lebih hidup dan menarik.

Sumber: Pink Villa
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps