Potret Maternity Shoot Nathalie Holscher, Kompak dengan Sule dan Putri Delina

Arintya - Rabu, 24 November 2021
Potret maternity shoot Nathalie Holscher.
Potret maternity shoot Nathalie Holscher. Instagram/Nathalie Holscher

Parapuan.co – Kawan Puan, kehamilan Nathalie Hoscler sudah memasuki bukan ke delapan.

Istri dari pelawak Sule ini juga telah menggelar pengajian tasyakuran 7 bulanan pada Oktober 2021 yang lalu.

Kawan Puan, semenjak hamil, Nathalie Holsher tampil semakin menawan.

Apalagi sebentar lagi ia akan menjadi seorang ibu dan menyambut kelahiran buah hati.

Penampilan Nathalie Holscher yang semakin menawan tersebut juga tampak pada maternity shoot yang ia lakukan beberapa waktu lalu.

Dengan berbagai outfit dan tema, Nathalie tampak kompak dengan sang suami dan anak perempuannya, Putri Delina.

Biar enggak penasaran, berikut 5 potret maternity shoot Nathalie Holscher yang mencuri perhatian dengan baby bump!

Baca Juga: Ini 5 Pose Maternity Shoot ala Nagita Slavina dan Raffi Ahmad

1. Tampil bak putri dengan gaun warna peach

Maternity shoot Nathalie Holscher
Maternity shoot Nathalie Holscher Instagram

Pada potret maternity shoot Nathalie Holscher yang pertama, perempuan satu ini terlihat mengenakan gaun berwarna peach muda.

Gaun tersebut memiliki detail flowy dan lengan lonceng dengan kerutan di bagian pergelangan tangan.

Lalu terdapat aksen belt di bagian perut, yang semakin menonjolkan baby bump Nathalie.

Senada dengan Nathalie, Sule tampak gagah dengan setelan jas warna pink.

Aura pasangan ini tampak sumringah sekali dengan balutan busana serba peach dan pink ini ya, Kawan Puan!

Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Bebas Jeratan Utang Pinjaman Online bersama BISALUNAS, Ini Layanannya!