Parapuan.co- Rumah Tumbuh Harapan atau Rumah RUTH kerap menjadi tempat pelarian bagi perempuan yang mengalami kehamilan tidak direncanakan.
Rumah aman yang berada di Bandung ini diketahui telah menolong lebih dari 200 perempuan kehamilan tidak diinginkan dan menyelamatkan sekitar 200 bayi dari percobaan aborsi.
Hal itu memang bukan suatu prestasi, tetapi Rumah RUTH mencoba membantu untuk mengatasi permasalahan demografi di Indonesia.
Melansir dari Parapuan, sosok di balik berdirinya Rumah RUTH adalah Devi Sumarno.
Baca juga: Kurs Rupiah Melemah 0,01 Persen ke Level Rp 14.260, Ini Penyebabnya
Ia mendirikan Rumah RUTH berawal dari membantu temannya yang mengalami kehamilan tidak diinginkan (KTD) pada tahun 2007.
"Rumah RUTH didirikan berawal dari rasa empati saya kepada teman saya yang mengalami kehamilan di luar nikah 13 tahun lalu dan diusir oleh keluarganya tanpa bantuan keuangan," cerita Ci Devi.
"Keluarganya tidak mau menerimanya karena menganggap itu aib dan memalukan," tambah ibu dua anak tersebut.