Parapuan.co - Kawan Puan, industri fashion merupakan salah satu yang terus mengalami perubahan dan perkembangan tren yang pesat.
Bagi kamu yang merupakan seorang fashion enthusiast dan kerap mengikuti tren dunia mode, pastinya sudah familier dengan istilah fast fashion.
Fast fashion merupakan istilah yang menggambarkan bagaimana produk fashion didesain dan dimanufaktur secara cepat serta dalam jumlah yang banyak agar selalu bisa mengikuti tren.
Sayangnya, fast fashion telah menyebabkan berbagai masalah lingkungan, mulai dari polusi air akibat penggunaan bahan pewarna murah yang beracun, tumpukan limbah tekstil, hingga penggunaan bahan berbasis bahan bakar fosil.
Dikutip dari Good on You, berlatar belakang semua masalah tersebut, munculah tren fashion yang menolak fast fashion, yakni minimalist fashion yang memiliki konsep berkelanjutan.
Baca Juga: Terapkan 5 Aturan Gaya Timeless Fashion Ini agar Modis Setiap Saat
Pasalnya, tren fashion saat ini telah mencerminkan bagaimana banyak produk fashion yang pada akhirnya hanya dijual dengan lebih murah.
Hal ini didorong oleh para pengiklan yang mendorong konsumerisme di setiap kesempatan.
Akibatnya, tak jarang para fashion enthusiast yang akhirnya merasa terbebani karena harus terus mengikuti perkembangan tren mode.
Lantas, apa yang dimaksud dengan minimalist fashion?
Minimalist fashion
Nama Marie Kondo mungkin juga sudah tidak asing lagi di telinga Kawan Puan.