Hangat dan Modis, Ini Inspirasi Mix and Match dengan Sweater Vest

Citra Narada Putri - Jumat, 3 Desember 2021
Inspirasi mix and match sweater vest.
Inspirasi mix and match sweater vest. Instagram @pameluft & Zara

Parapuan.co - Ketika curah hujan mulai tinggi yang dibarengi dengan suhu yang menurun, maka tentu kita akan mulai mengeluarkan fashion item yang bisa menghangatkan tubuh.

Salah satu yang bisa Kawan Puan andalkan adalah sweater vest, yang tak hanya bisa membuat tubuh kita hangat di tengah cuaca dingin karena hujan, tapi juga mudah dipadupadankan dengan gaya lain.

Lebih dari itu, mengenakan sweater vest juga tidak terlalu berat dan tebal, sehingga tak akan membuatmu kegerahan.  

Untuk kamu yang ingin mengenakan sweater vest namun masih bingung mix and match gayanya, berikut PARAPUAN berikan inspirasi untuk kamu tiru. 

Baca Juga: Bagaimana Cara Pakai Vest? Ini Dia 5 Kombinasinya Agar Makin Fashionable

1. Sweater Vest dengan Mini Skirt

 

Tak ingin terlihat terlalu preppy dengan sweater vest, maka kamu bisa mengenakannya dengan fashion item yang kasual.

Misalnya, gunakan sweater vest di luar t-shirt favoritmu yang paling nyaman. 

Tambahkan mini skirt dalam gayamu untuk kesan yang lebih feminin dan menggemaskan.

Dengan gaya ini kamu siap deh pergi hangout dengan teman-teman atau kuliah ke kampus.



REKOMENDASI HARI INI

5 Hal Penting yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Popok Bayi