Didedikasikan untuk Perempuan, Ini Karakter Perempuan dalam Film Losmen Bu Broto

Putri Mayla - Sabtu, 11 Desember 2021
Karakter perempuan di Film Losmen Bu Broto yang tayang pada 18 November 2021 di bioskop.
Karakter perempuan di Film Losmen Bu Broto yang tayang pada 18 November 2021 di bioskop. instagram.com/paragonpictures.id

 

Parapuan.co - Film Losmen Bu Broto yang telah tayang di bioskop 18 November 2021 menampilkan beberapa karakter perempuan yang tidak asing di dunia perfilman Indonesia.

Film ini disutradarai oleh Ifa Isfansyah dan Eddie Cahyono, serta diproduseri oleh Andi Boediman.

Film Losmen Bu Broto didedikasikan untuk perempuan, dengan menceritakan keseharian dari Pak Broto dan Bu Broto dalam mengelola sebuah losmen keluarga, yang dibantu ketiga anaknya dengan bumbu konflik ibu dan anak.

"Film ini kita dedikasikan untuk perempuan di Indonesia. Konflik yang mau kita angkat adalah peran ibu terhadap dua anak ini seperti apa," ucap Andi dalam jumpa pers di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (23/9/2021) melalui Kompas.com.

Untuk diketahui, Film Losmen Bu Broto merupakan adaptasi dari serial TVRI berjudl Losmen yang tayang pada 1980-an.

Baca Juga: Berani dan Punya Kendali, Ini 5 Karakter Perempuan Berdaya di Film Yuni

Film Losmen Bu Broto diperankan oleh karakter perempuan seperti Maudy Koesnaedi, Putri Marino, Maudy Ayunda, dan Danilla Riyadi.

Pemeran lainnya yakni Mathias Muchus, Baskara Mahendra, dan Marthino Lio.

Maudy Koesnaedi berperan sebagai Bu Broto, sementara Mathias Muchus berperan sebagai Pak Broto.

Bu Broto dikisahkan memiliki tiga anak, yakni Jeng Pur (Putri Marino), Jeng Sri (Maudy Ayunda) dan Tarjo (Baskara Mahendra).

Seperti apa pemeran perempuan di Film Losmen Bu Broto yang memiliki kisah didedikasikan untuk perempuan? Simak informasi selengkapnya berikut ini.

Sumber: kompas,wartakota.tribunnews.com
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Ingat Shaheer Sheikh? Ini Sinopsis Film Do Patti yang Dibintanginya Bareng Kajol