Parapuan.co - Bulan Desember ini banyak tayangan asal Korea Selatan yang rilis di platform Disney+ Hotstar.
Tayangan-tayangan tersebut akan menghibur akhir tahun Kawan Puan, yang mungkin tidak bisa bepergian jauh.
Menariknya, bukan hanya drama baru yang akan tayang di Disney+ Hotstar, tapi juga drama lama dan film tahun sebelumnya.
Dengan tayangnya drama dan film lama, Kawan Puan bisa menonton ulang tayangan Korea Selatan favorit.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Tayangan Korea dari Film hingga Drama di Viu Bulan Desember
Yuk, simak rekomendasi film dan drama Korea yang tayang di Disney+ Hotstar, sesuai dalam rilis yang PARAPUAN terima.
1. Snowdrop
Drama Korea terbaru yang akan tayang di Disney+ Hotstar bulan Desember ini adalah Snowdrop, menampilkan Jisoo BLACKPINK.
Salah satu member BLACKPINK itu akan beradu akting dengan aktor Jung Hae In untuk sebuah kisah melodrama romantis.
Drama Snowdrop adalah kisah romantis sekaligus mengharukan, tentang pasangan muda di Seoul pada tahun 1980-an.